CALIFORNIA _ Unit usaha Google, YouTube, terus berinovasi. Terkini, situs berbagi video itu berencana mengembangkan fitur baru, yang akan memungkinkan pengguna menyaksikan video favorit secara offline melalui aplikasi mobile YouTube.
"Kami terus mencari cara baru bagi pemirsa untuk menyaksikan video. Sebagai bagian dari upaya ini, kami akan meluncurkan fitur baru," kata YouTube melalui blog resminya.
Fitur ini, lanjut YouTube, memungkinkan pengguna menambahkan video ke perangkat mereka dan bisa ditonton tanpa koneksi internet dalam jangka pendek.